Selasa, 22 Februari 2011

Wawancara dengan MUSE

Berikut ini adalah hasil wawancara dengan MUSE pada konferensi pers yang diadakan hari Jumat, 23 Februari 2007, Gerbera Room, Hotel Mulia, Jakarta Selatan.
Q: Seperti apa sih penonton kalian? Apa ada spesifikasi khusus?
A: Penonton kami kebanyakan anak muda, anak sekolahan, fans perempuan juga banyak. Jadi nggak hanya laki-laki saja fans kami.
Q: Kalian melihat fans seperti apa? Apa hanya sebagai sebatas pembeli album?
A: Menurut kami fans lebih dari sebatas pembeli album. Karena itu kami mencoba mengaransemen lagu-lagu kami, dan kami selalu bermain sebaik-baiknya untuk fans kami.
Q: Bagaimana perasaan kalian ketika mengetahui tiket kalian sold out?
A: Kami senang sekali karena penonton disini sangat bergairah untuk menonton kami. Karena itu kami harap kami akan segera kembali untuk mengadakan konser berikutnya.
Q: Ada ritual khusus sebelum konser?
A: Kita tidak ada persiapan khusus. Begitu sampai di Indonesia kami langsung menonton bola. Sebelum konser kami mencoba untuk rileks. Kami masih merasakan nervous sebelum kami akan konser. Kami biasanya mecoba lompat-lompat di backstage sebelum manggung, sekedar melakukan olahraga kecil.
Q: Apa pendapat kamu tentang Indonesia?
A: Orang-orang Indonesia sangat bersahabat. Tapi karena kami belum tahu banyak tentang Indonesia, jadi kami tidak bisa bilang banyak. Rencananya hari ini kami akan jalan-jalan untuk melihat Jakarta.
Q: Apa lagu yang akan dimainkan malam ini?
A: Kami belum tahu. Karena biasanya kami memutuskan dimenit-menit terakhir.
Q: Banyak bencana yang terjadi di Indonesia, apa yang bikin kalian tetap datang ke Indonesia? Apa ga takut banjir?
A: Awalnya kami juga ragu untuk datang, namun kami sudah diyakinkan Indonesia aman, maka kami memutuskan untuk tetap datang. Lagipula kami mendengar tiketnya sudah terjual, karena itu kami tidak ingin mengecewakan penggemar kami. Jadi kami harus tetap manggung (jawaban disambut dengan tepuk tangan dan sorak-sorakan dari pers).
Q: Apa atau siapa yang menginspirasi lagu-lagu kalian di album Black Hole & Revelations?
A: Beberapa lagu kami Assassins, Soldier’s Poems, Take a Bow, City of Delusion; lagu-lagu tersebut menceritakan tentang Inggris.
Q: Apa setelah konser anda (Matt) akan menghancurkan gitar anda?
A: Terima kasih, tapi kami tidak akan menghancurkan gitar kami karena gitar-gitar tersebut sangat mahal (sambil tertawa dan disambut tertawa oleh pers lainnya).
Q: Bagaimana melihat kelebihan dan kekurangan kalian?
A: Menurut kami, kelebihan kami adalah kekurangan kami dan kekurangan kami adalah kelebihan kami. Kami susah untuk menjelaskan, namun pengaruh dari artis-artis lain seperti musik pop, musik rock dan warna musik lain dapat menjadi kekuatan kami sekaligus dapat menjadi kelemahan kami.
Q: Dalam membuat video Starlight melibatkan salah satu fans kalian di Jepang. Bagaimana ceritanya?
A: Awalnya kami ingin membuat video dengan konsep di kapal dengan container, cargo, dll. Namun kami tidak dapat menemukan juga hingga bertemu seseorang yang mengatakan ayahnya punya semua yang mereka butuhkan. Kebetulan juga anak itu merupakan fans berat dari kami jadi kami bekerja sama dan saling membantu dalam membuat video clip ini.
Q: Apa yang diharapkan dari konser di Indonesia?
A: Kami belum tahu orang-orang Indonesia, belum tahu crowd-nya seperti apa. Tapi itu justru yang membuat kami tertarik dan penasaran. Kami lebih tertarik main di tempat yang baru pertama kali kami main. Tapi kami dengar fans di Indonesia cukup gila-gilaan juga.
Q: Apakah kalian merasa bisa mengubah dunia menjadi lebih baik dengan musik kalian?
A: Mengubah dunia susah, tapi mungkin bisa mengubah orang-orang yang mendengarkan musik kami. Beberapa musik kami mempunyai lirik yang semoga membuat orang mempunyai pola pikiran yang baru.
Q: Hampir semua band Inggris yang menulis lirik politik selalu mengkritik dinasti Inggris. Apakah kalian juga melakukan itu?
A: Tidak. Kami tidak melakukan hal itu. Banyak hal lain yang bisa dikritik daripada mengkritik pemerintahan. Belum tentu pemerintahan berubah apabila dikritik. (Chika) REFF

0 komentar:

Posting Komentar

Muse Zone © 2011. Design by :Muse Zone Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute
This template is brought to you by : allblogtools.com Blogger Templates